Jumat, 23 November 2012

Kurikulum baru sekolah dasar (SD) hingga sekolah menengah atas (SMA)


Kurikulum baru yang akan mulai diterapkan pada Juni 2013 nanti disebut akan mengasah tiga kompetensi anak, yaitu sikap, keterampilan, dan pengetahuan. Ini akan diaplikasikan pada setiap jenjang pendidikan, dari sekolah dasar (SD) hingga sekolah menengah atas (SMA).

SMP yang semula mempunyai 12 mata pelajaran, pada tahun 2013 hanya akan mempunyai 10 mata pelajaran saja.

Undang-undang Pendidikan Tinggi kembali digugat ke Mahkamah Konstitusi

Undang-undang Pendidikan Tinggi kembali digugat ke Mahkamah Konstitusi. Pemohon perkara kali ini adalah enam anggota Badan Eksekutif Mahasiswa dan Keluarga Mahasiswa Universitas Andalas.

Para pemohon merasa dirugikan, karena ketentuan dalam UU No 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi itu akan menyulitkan mahasiswa yang kurang mampu untuk dapat menikmati hak pendidikan yang dijamin UUD 1945. Secara khusus, pasal-pasal yang diujikan adalah Pasal 50, Pasal 65, Pasal 74, Pasal 76, dan Pasal 90.

Sabtu, 17 November 2012

Pengertian Yayasan dan Pihak yang Terkait

Pengertian yayasan adalah sebuah badan hukum yang bergerak dalam bidang sosial, kemanusiaan dan keagamaan. Yayasan memiliki kekayaan tersendiri dari berbagai macam sumber. Yayasan ini sifatnya tidak memiliki anggota. Menilik dari tujuannya, yayasan tidak mencari profit atau keuntungan. Yayasan selanjutnya memiliki kewenangan untuk mendirikan sebuah atau beberapa buah badan usaha sesuai dengan visi dan misi yang dimiliki oleh yayasan.

Jumat, 16 November 2012

Kewenangan Pembina Yayasan

Berdasarkan pasal 28 ayat 1 UUY No.16 Tahun 2001 yo UUY No.28 Tahun 2004, pembina adalah organ yayasan yang mempunyai kewenangan yang tidak diserahkan kepada pengurus atau pengawas oleh undang undang ini atau anggaran dasar. Berdasarkan pasal 28 ayat 2 Undang Undang Yayasan No.16 Tahun 2001, kewenangan pembina yayasan meliputi :
1.   Keputusan mengenai perubahan anggaran dasar
2.   Pengangkatan dan pemberhentian anggota pengurus dan anggota pengawas
3.   Penetapan kebijaksanaan umum yayasan berdasarkan anggaran dasar  yayasan
4.   Pengesahaan program kerja dan rancangan anggaran tahunan yayasan
5.   Penetapan keputusan mengenai penggabungan atau pembubaran yayasan.

Kamis, 15 November 2012

Pengertian Komite Menurut Ahli dan Tujuan Komite Sekolah/Majelis Madrasah

Madrasah sebagai salah satu organisasi pendidikan keberadaannya tidak bisa lepas dari peran serta masyarakat dalam mewujudkan visi, misi serta tujuannya. Sehubungan dengan itu, maka bagaimana madrasah itu mampu menjalin hubungan baik yang bersifat timbal balik dengan masyarakat dan lingkungan sekitarnya. Oleh karena itu, pembentukan komite sekolah/majelis madrasah merupakan langkah strategis dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan pada madrasah.

Rabu, 14 November 2012

Membuat grafik / chart di Ms Excel 2007

Data biasanya dibuat dalam bentuk table. Selain dalam bentuk tabel, data bisa juga ditampilkan dalam bentuk grafik. Orang awam biasanya akan lebih mudah untuk membaca sebuah data dengan menggunakan grafik daripada membaca di table. Tampilan grafik juga sangat berpengaruh terhadap mudah tidaknya pembacaan data. Grafik dengan warna-warna khusus akan lebih enak dan mudah untuk dianalisa ketimbang semua data ditampilkan dengan warna yang sama dan monoton. Setiap item diberi warna yang berbeda dengan item yang lain.

Senin, 12 November 2012

Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) pada Kurikulum Berbasis Kompetensi

BAB I PENGERTIAN DAN FUNGSI
KRITERIA KETUNTASAN MINIMAL (KKM)


A.  Pengertian Kriteria Ketuntasan Minimal
Salah satu prinsip penilaian pada kurikulum berbasis kompetensi adalah menggunakan acuan kriteria, yakni menggunakan kriteria tertentu dalam menentukan kelulusan peserta didik. Kriteria paling rendah untuk menyatakan peserta didik mencapai ketuntasan dinamakan Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM).
KKM harus ditetapkan sebelum awal tahun ajaran dimulai. Seberapapun besarnya jumlah peserta didik yang melampaui batas ketuntasan minimal, tidak mengubah keputusan pendidik dalam menyatakan lulus dan tidak lulus pembelajaran. Acuan kriteria tidak diubah secara serta merta karena hasil empirik penilaian. Pada acuan norma, kurva normal sering digunakan untuk menentukan ketuntasan belajar peserta didik jika diperoleh hasil rata-rata kurang memuaskan. Nilai akhir sering dikonversi dari kurva normal untuk mendapatkan sejumlah peserta didik yang melebihi nilai 6,0 sesuai proporsi kurva. Acuan kriteria mengharuskan pendidik untuk melakukan tindakan yang tepat terhadap hasil penilaian, yaitu memberikan layanan remedial bagi yang belum tuntas dan atau layanan pengayaan bagi yang sudah melampaui kriteria ketuntasan minimal.

PAPAN NAMA PONDOK PESANTREN
 
 
 
 

Jumat, 09 November 2012

Keberadaan Dewan Pendidikan DiSekolah

Keberadaan Dewan Pendidikan merupakan amanah rakyat yang telah tertuang dalam UU Nomor 25 Tahun 2002 tentang Program Pembangunan Nasional (Propenas) 2002-2004. Amanah rakyat tersebut selaras dengan kebijakan otonomi daerah, yang telah memposisikan kepada daerah kabupaten dan kota sebagai pemegang beberapa kewenangan dan tanggungjawab dalam penyelenggaraan pendidikan.

Kamis, 08 November 2012

Pengenalan Tentang Microsoft Excel 2007

Minggu, 04 November 2012

Beberapa tips Menggunakan Microsoft Office word

Microsoft Office Word atau sering disingkat MsWord, merupakan salah satu software komputeryang paling umum digunakan oleh berbagai kalangan dalam membuatdan mengolah dokumen mulai tingkat pelajar, mahasiswa, administrasi perkantoran, dan masih banyak lagi.Banyak pengguna yang mempelajari software ini tidak dengan belajar secara khusus (kursus misalnya).Karena memang software ini tergolong cukup mudah untuk dipelajari secara autodidak,atau lewat “kursus” singkat dari teman atau rekan kerja.Namun, masih banyak pengguna (user) yang belum mengetahui, dalam software yang satu ini terdapat teknik-teknik editing yang dapat mengefisiensikan pekerjaan mengetik.Teknik atau trik ini tidak muncul sebagai satu tombol ikon pada deretan toolbar di atas layar, atau walaupun terdapat dalam daftar menunya, namun langkahnya,kurang efisien karena terkadang harus mengklik mouse beberapa kali.Trik-trik ini ada yang cukup melalui penggunaan mouse, atau melalui kombinasi tombol pada keyboard atau melalui kombinasi tombol keyboard dan mouse.Berikut ini adalah beberapa trik yang mungkin dapat membantu dan mempersingkat dalam bekerja dengan Microsoft Office Word.

Kamis, 01 November 2012

Membuat Combo Box Di Microsoft Excel 2007

Bagi temen2 yang udah sering membuat program applikasi, pastinya istilah combobox tidak asing lg didengar. Sebenarnya combo box merupakan sebuah list yang tergulung.hehee bukan dadar gulung yah... karena aku seorag pemula, jd rasanya perlu diabadikan di sini…
Misalkan terdapat list dengan nama Rifa ke-1, Rifa ke-2, Rifa ke-3, List dst..., maka pada combo box akan terlihat seperti berikut ini: Smile
clip_image002

Cara Setting Teks Bahasa Arab Di Windows 7

Microsoft word selain bisa digunakan untuk mengetik teks bahasa latin bisa juga digunakan untuk mengetik atau menulis teks bahasa arab. Untuk bisa mengetik atau menulis teks bahasa arab pada Microsoft word yang harus disetting adalah pengaturan bahasa Windows, bukan pada pengaturan microsoft word. Jika kamu pengguna windows 7 seven, kamu bisa melakukan setting bahasa arab dengan mudah, tanpa harus melakukan installasi bahasa arab. Sedangkan untuk pengguna windows xp, harus menyiapkan cd master windows xp dulu.